Samarinda - Di bulan Ramadan yang penuh berkah ini, Hotel Grand Kartika Samarinda hadir dengan konsep berbuka puasa yang unik dan menarik. Kali ini akan mengulas bagaimana kami menggabungkan tradisi dan inovasi dalam menyajikan hidangan berbuka puasa kedalam "All You Can Eat Paket BukBer Nusantara".
Dengan Paket BukBer Nusantara, Anda dapat menikmati berbagai hidangan khas yang tersebar di seluruh Nusantara mulai dari hidangan pembuka hingga hidangan penutup. Simak selengkapnya di artikel ini!
Aneka Jajanan Pasar
Pada hidangan pembuka, Anda disuguhkan berbagai jajanan pasar yakni risoles dengan perpaduan rasa gurih dan creamy, serta beragamnya isian yang digunakan. Kemudian ada juga kue lapis yang manis, lembut, dan kenyal serta tak lupa dengan sari india yang terbuat dari lapisan-lapisan yang lembut dan manis, kue ini memikat dengan aroma dan cita rasa yang khas
Stall Gorengan
Setelah berbuka dengan jajanan yang manis, terdapat pilihan pembuka lainnya yakni tempe goreng yang gurih renyah dan bakwan sayur (ote-ote) dengan rasa yang khas karena keseimbangan antara manis, gurih, dan segar dari isian sayurannya.
Stall Special Soup
Untuk hidangan berkuah, kami juga menyediakan coto madura dengan perpaduan rasa yang gurih, kaya rempah, dan sedikit pedas.
Main Course (Hidangan Utama)
Puas dengan hidangan pembuka, Anda dapat beralih menuju hidangan utama yakni daging kari yang kaya rasa akan rempah-rempah yang digunakan, seperti ketumbar, kunyit, jintan, dan cabai. Tak sampaidisitu, kami juga menyediakan ayam bacem dengan rasa manis, gurih, dan legit. Cita rasa tersebut dihasilkan dari penggunaan gula merah, air kelapa, dan bumbu-bumbu yang kompleks. Anda juga dapat memilih menyantapnya dengan nasi putih ataupun nasi samin yang dimasak dengan minyak samin dan rempah-rempah halus.
Stall Special Starter
Sebagai pelengkap hidangan utama, kami menyediakan kering kentang dan sayur acar bubuk yang renyah dibalut dengan bumbu yang lezat dan gurih.
Aneka Sambal dan Kerupuk
Semakin nikmat dengan berbagai opsi sambal, kami menyediakan sambal kecap atau sambal terasi. Lengkap dengan acar dan kerupuk udang yang semakin menambah kenikmatan santapan berbuka Anda.
Aneka Minuman
Untuk menyegarkan mulut Anda, kami menyediakan air mineral, teh, kopi, dan yang spesial adalah es campur GK (Grand Kartika) serta aneka minuman dingin lainnya.
Dessert (Penutup)
Sebagai hidangan untuk mencuci mulut, tersedia bubur Mutiara dengan tekstur kenyal dan rasa manis yang khas dibalut dengan kuah santan yang harum akan daun pandan.
Aneka Buah
Kami juga menyediakan berbagai macam buah yakni kurma, semangka, melon, nanas dan papaya yang dapat menjadi hidangan pembuka ataupun penutup santapan berbuka Anda di Hotel Grand Kartika Samarinda.
Informasi dan Reservasi
Informasi lebih lanjut dan reservasi, Anda dapat menghubungi Hotel Grand Kartika Samarinda di nomor telepon 0811 581 3669 atau mengunjungi situs web resmi kami di bit.ly/ramadanhotelgk. Bisa juga menghubungi marketing kami; 085349525772 (Faisal) dan 0881080165754 (Rinni). Jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati momen Ramadan yang istimewa di Hotel Grand Kartika Samarinda.
0 Komentar:
Posting Komentar