26 Maret 2025

Intip Menu Hari Rabu di BukBer Nusantara Hotel Grand Kartika Samarinda


Samarinda
- Bulan Ramadan adalah saat yang tepat untuk berbagi kebahagiaan. Memahami hal tersebut Hotel Grand Kartika Samarinda menyajikan paket berbuka puasa "All You Can Eat Paket BukBer Nusantara" yang tidak hanya lezat, tetapi juga penuh makna dan selalu menyuguhkan menu yang berbeda setiap harinya. Artikel ini akan mengulas bagaimana kami menciptakan pengalaman berbuka yang berkesan, berikut ulasan lengkapnya!


Aneka Jajanan Pasar

Sebagai hidangan pembuka, Anda dihadapkan takjil favorit di Kota Samarinda yakni amparan tatak yang memiliki tekstur lembut dan kenyal namun dengan rasa manis yang cukup dominan. Kemudian ada juga bolu kukus dan pudding dengan tampilan yang cantik dan manis.


Stall Gorengan

Jika menginginkan santapan yang gurih dan renyah, Anda dapat memilih tahu isi sayur dan ote-ote (bakwan sayur) dengan rasa yang khas karena keseimbangan antara asin, gurih, dan segar dari isian sayurannya. 


Stall Special Soup

Menginginkan hidangan berkuah? Anda bisa menyantap soto betawi dengan perpaduan rasa gurih dan kaya rempah direndam dalam kuahnya yang creamy dan kental berasal dari santan/susu.


Main Course (Hidangan Utama)

Lanjut ke hidangan utama, Anda akan disuguhkan dengan hidangan klasik Indonesia yang selalu digemari banyak orang yaitu daging masak semur dengan perpaduan rasa manis, gurih, dan sedikit pedas. Tak puas hanya disitu, kami juga menyediakan ayam bakar kecap dengan rasa manis, gurih, dan legit. Kedua hidangan tersebut dapat ditemani dengan nasi putih ataupun nasi briyani yang harum, tajam, dan kaya akan rempah-rempah.


Stall Special Starter

Sebagai pelengkap hidangan utama, kami juga menyediakan telur balado yang pedas, manis dan gurih. Selain itu ada juga orak-arik sayur yang dapat memenuhi kebutuhan serat dalam tubuh Anda.


Aneka Sambal dan Kerupuk

Semakin nikmat dengan berbagai pilihan sambal, kami menyediakan  sambal kecap, sambal terasi, kerupuk udang dan acar yang semakin menambah kenikmatan santapan berbuka puasa Anda. 


Aneka Minuman

Untuk menyegarkan mulut Anda, kami menyediakan air mineral, teh, kopi, dan yang spesial adalah es campur GK (Grand Kartika) serta aneka minuman dingin lainnya.


Dessert (Penutup)

Sebagai pencuci mulut, tersedia bubur ganepo dengan tekstur kenyal dan rasa manis yang legit dari bahan gula merah, dan sedikit gurih dari tambahan garam. Lalu dibalut dengan kuah santan yang harum akan daun pandan. 


Aneka Buah

Kami juga menyediakan berbagai macam buah yakni kurma, semangka, melon, nanas dan papaya yang dapat menjadi hidangan pembuka ataupun penutup santapan berbuka Anda di Hotel Grand Kartika Samarinda.


Informasi dan Reservasi

Informasi lebih lanjut dan reservasi, Anda dapat menghubungi Hotel Grand Kartika Samarinda di nomor telepon 0811 581 3669 atau mengunjungi situs web resmi kami di bit.ly/ramadanhotelgk. Bisa juga menghubungi marketing kami; 085349525772 (Faisal) dan 0881080165754 (Rinni). Jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati momen Ramadan yang istimewa di Hotel Grand Kartika Samarinda.



 

0 Komentar:

Posting Komentar